Maaf kami tdk melayani segala bentuk pertanyaan melalui sms yang tdk ada hubungannya dgn Jual Beli karena segala macam pertanyaan yang ada hubungannya dengan artikel sudah tersedia dikolom komentar dan pertanyaan ato komentar yg menggunakan id Anonymous tdk dijawab ato akan dihapus

Masalah Telur Kenari Tidak Menetas

Selain permasalahan-permasalahan tadi dalam beternak kenari Betina Susah Birahi ato Lambat Birahi, para peternak terutama yang masih belajar ato pemula tentu saja masih ada hambatan-hambatan yang dilauinya. Ketika kenari betina sudah mau mengerami tetapi ketika masa mengeram yaitu selama 14 hari ato 2 minggu telur tersebut tidak kunjung juga menetas walaupun toleransi hari sudah mencapai 2-4 hari.

Banyak hal ato sebab baik secara tehnis dan non tehnis kenapa telur tidak menetas. Untuk lebih tau hal ini baiklah akan saya kupas satu persatu agar kita semua bisa lebih paham dan mengerti sebab musababnya dan siapa tau bermanfaat buat para pembaca yang budiman.

Maslah sebab telur kenari tidak menetas

A. Secara Tehnis telur kenari tidak menetas:
  1. Bisa jadi karena Pejantannya kurang ngisi ato tidak ngisi, faktor ini bisa dipengaruhi oleh beberapa sebab waktu perawatan hariannya kurang diperhatikan asupan Gizi,Vitamin dan nutrisi yang diperlukan sehingga ketika terjadi perkawinan ato pembuahan dengan betina tidak bisa berjalan dengan baik sehingga telur yang dihasilkan tidak mengandung embrio. Hal ini bisa diperbaiki dengan waktu yang cukup lama yaitu dengan memberikan kualitas makanan yang berkualitas ato dengan memberikan makanan tambahan lainnya yang kaya akan gizi, vitamin dan nutrisi2 lainnya disamping biji2an. Ato kalo anda tidak mau diribetkan dengan hal-hal semacam tadi bisa anda berikan Vitamin ato kalo para peternak di jogja biasa diberikan Vistamin dan Testo Vit. Bukan dikarenakan Burung kenari diberikan makanan kiloan ato meracik sendiri pakan biji-bijian, banyak temen-temen penulis yang memberikan Yorkshire ato Ys dgn memberikan biji-bijian secara kiloan atau meracik sendiri pakan biji-bijian, Ys nya ternyata juga ngisi bahkan bisa lebih baik dgn yang menggunakan pakan import.
  2. Tidak hanya pejantannya yang membuat telur tidak menetas tetapi juga bisa disebabkan oleh betinanya. Bisa jadi Pejantannya Ngisi tetapi betinanya yang kurang produktif karena asupan gizi, vitamin, dan nutrisi yang diperlukan untuk pembentukan embrio dalam telurnya kurang terpenuhi dengan baik. Begitu juga dengan cakang telur yang kurang bagus sehingga pembentukan cangkang telur tidak seperti yang diharapkan. Untuk permasalahan ini bisa digunakan CalVit sebagai pembentukan telur dan tulang ketika piyikan ato anakan itu menetas agar piyikan bisa tumbuh bongsor. Untuk Kesuburan betina dan meningkatkan kualitas sel telur sekaligus mencegah egg binding ato telur tidak mau keluar yang akan berakibat betina meninggal gara-gara telur tidak keluar bisa menggunakan Estro Vit 

cara mengatasi telur tidak menetas


B. Secara Non Tehnis Telur Tidak Menetas:
  1. Bisa jadi faktor cuaca menjadi telur tidak menetas karena cuaca yang berubah-ubah seperti sekarang ini kadang udara terasa panas tiba-tiba turun hujan ato sebaliknya. Karena suhu panas yang ditimbulkan dari betina ketika mengerami telurnya tidak bisa mengimabngi keadaan cuaca yang sedang terjadi, sehingga embrio yang terbentuk tidak merata karena kepanasan yang berlebihan atau dinggin yang berlebihan. Cuaca yang baik adalah ketika hujan terjadi secara periodik 1 hari penuh ato 3/4 hari penuh. Ketika Cuaca panas tidak secara berlebihan suhu panas tidak seperti biasanya.
  2. Suhu dalam ruangan bisa menjadi sebab utama telur kenari tidak menetas alangkah baiknya ruangan untuk beternak kenari mempunyai sirkulasi udara yang cukup dimana ketika udara terlalu panas bisa kita sikapi dengan memberikan udara atau angin yang cukup ato seimbang. Sekiranya tidak bisa di modifikasi bisa saja diberikan Kipas angin atau AC, memberikan AC biasanya dipakai oleh para peternak yang menggunakan Indukan Yorkshire karena harga anakan dari trah ini cukup fantastis sehingga peternak tidak merasa rugi dari pada telurnya tidak banyak yg menetas. Hal ini biasa dilakukan ketika kenari tersebut sering menetas tiba-tiba tidak menetas tentulah suhu dalam ruangan yang terlalu panas dan ini terjadi di daerah yang beriklim tropis, kalo daerah yang beriklim dingin tentu akan lain lagi cara mensikapinya. Usahakan atap ruangan terbuat dari genting agar suhu ruangan tidak terlalu berlebihan dalam menyerap udara panas kalo di daerah yang dingin terbuat dari seng ato asbes tidak akan begitu bermasalah. 
Sekiranya anda sudah mengaplikasikan sesuai dengan yang telah saya saya sebutkan tadi diatas tetapi masih mengalami hal serupa coba saja anda geser ato pindah Kenari yang bertelur tadi di ruangan yang sejuk, yang tdk mengerami telur biarkan saja ditempat aslinya. Boleh saja kalo anda tidak mempunyai ruangan lain yang sejuk bisa di letakan  ditritisan bahasa indonesianya silakan anda translate sendiri di google...hehe asalkan ketika hujan air tidak menciprat ke sangkar.

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More